Penumpang Bus AKAP Turun 30 Persen, Dampak Virus Corona

Indonesia kini sudah terpapar oleh virus corona atau covid-19, terutama dikota-kota besar seperti Jakarta. Dengan adanya wabah virus ini, Perusahaan Otobus (PO) yang memiliki trayek Antar Kota Antar Provinsi (AKAP mulai merasakan imbasnya). Didit, himbauan pemerintah agar masyarakat tetap berada di rumah memengaruhi penumpang bus AKAP.

Perusahaan Otobus (PO) yang merupakan penyedia jasa angkutan orang, sudah barang tentu berkurang penumpangnya, apalagi untuk jalur  AKAP. Mungkin jika dibandingkan dengan bus angkutan dalam kota seperti Transjakarta tidak terlalu terpengaruh dengan adanya wabah virus corona ini,menururut sumber beberapa pemilik PO, dampak dari virus corona sudah terasa dengan adanya penurunan jumlah penumpang hingga 30 persen, untuk semua trayek ke luar kota antar provinsi. Untuk menghadapi penurunan jumlah penumpang bus AKAP, beberapa Perusahaan Otobus mengurangi armada yang beroperasi untuk menekan biaya perawatan.

Sumber : https://web.facebook.com/photo.php?fbid=899467453839742&set=gm.1141568622863102&type=3&theater&ifg=1

Armada bus yang beroperasi jumlahnya hanya setengah dari biasanya, ada juga beberapa PO yang menutup sementara trayek ke arah Sumatera dan Jakarta. Hal ini dikarenakan penumpangnya sepi dan menghemat biaya operasional. “Kemungkina hal ini terjadi  karena ada pembatasan pergi ke luar kota, penumpang juga turun drastis.

Kondisi seperti sekarang ini, trayek yang masih ada penumpangnya, yaitu Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP). Biasanya diisi oleh penumpang yang bekerja di luar kota, jadi harus tetap naik bus. “Misalnya seperti orang yang tinggal di Bogor tapi kerja di Jakarta, itu kan harus berangkat setiap hari, jadi tidak terlalu menurun jumlah penumpang bus dalam provinsi

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul

"Dampak Virus Corona, Jumlah Penumpang Bus AKAP Menurun 30 Persen", https://otomotif.kompas.com/read/2020/03/21/120100015/dampak-virus-corona-jumlah-penumpang-bus-akap-menurun-30-persen?utm_source=Facebook&utm_medium=Refferal&utm_campaign=Sticky_Dekstop.
Penulis : Muhammad Fathan Radityasani
Editor : Aditya Maulana

.
.

Share :

Facebook Twitter Google+
0 Komentar untuk "Penumpang Bus AKAP Turun 30 Persen, Dampak Virus Corona"

Back To Top